BujangAdau – Pagelaran
pesta olahraga Honda Developmental Basketball League (DBL)
2018 di Kota Pontianak baru saja usai. Setelah melalui masa dan perjuangan
yang panjang dari setiap team basket perwakilan masing-masing sekolah,
diperolehlah hasil akhir SMA Santu Petrus Pontianak sebagai Champion Girls 2018 dan SMA Immanuel
Pontianak sebagai Runner Up Team Girs serta Serta SMA Santu Petrus Pontianak
sebagai Champion Boys 2018 dan SMA Santo Paulus sebagai Runner Up nya.
Terlepas
dari kebahagiaan masing-masing sekolah dalam memperoleh hasil akhir sebagai
pemenang. Satu hal yang tidak kalah menariknya dari pagelaran Honda DBL 2018 adalah tentang adanya
supporter yang membuat jalannya pertandingan semakin menarik.
Banyak
cara dapat dilakukan untuk menunjukkan rasa cinta dan juga rasa solidaritas
terhadap sesuatu hal, misalnya saja siswa-siswi Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri
3 Pontianak yang tergabung dalam club supporter yang belakangan kerap didengar
atau disapa dengan sebutan “SMANTA
MANIA”. Sesuai dengan namanya, SMANTA
MANIA merupakan club supporter yang
didalamnya berisi siswa-siswi dari SMA Negeri 3 Pontianak. SMANTA MANIA sendiri memiliki leader bernama Muhammad Fadhil
Ramadhan yang saat ini sedang menempuh pendidikan dikelas XII IPA 6 di sekolah
tersebut.
Riak
dan riuh tribun penonton yang ada di Gedung Olahraga (GOR) Pangsuma Pontianak
agaknya tidak pernah sepi dengan berbagai teriakan dan yel-yel penyemangat dari
berbagai sekolah yang ada, namun satu yang paling mencuri perhatian tentunya
ialah yel-yel dari SMA Negeri 3 Pontianak. Konsisten dengan dresscode full black disetiap kesempatannya,
membuat tribun penonton menghitam diiringi warna kebanggaan sekolah yaitu hijau
dan kuning.
Dengan
iringan tabuhan gendang, seluruh siswa yang tergabung dalam SMANTA MANIA menari dan bernyanyi
bersama. Hal ini pula yang membuat SMANTA MANIA berhasil memperoleh berbagai kategori
dalam ajang Honda DBL 2018 di Kota Pontianak ini. Beberapa kategori yang berhasil
dibawa pulang oleh SMANTA MANIA antara lain Best Koordinator, Best Supporter, Best Social Media (berdasarkan like
terbanyak), Best Award serta Participan.
Perihal
kategori like terbanyak ini, agaknya memang sudah sewajarnya SMA Negeri 3
memperoleh kategori tersebut, jika ditilik dari akun Instagram @dblpontianak,
setiap postingan yang didalamnya menampilkan atau mengunggah hal-hal yang
berbau tentang SMA Negeri 3, ribuan like dan komentar bergambar buaya dan hati
ramai membanjiri kolom komentar.
Ditemui
di tribun GOR Pangsuma, Fadhil leader
SMANTA MANIA mengaku bangga atas
pencapaian yang telah diperoleh oleh club supporternya tersebut.
“Perasaannya
sih tentu senang sekali, apalagi ini baru pertama kali kita ikut kegiatan
seperti ini, tapi sudah bisa mendapatkan banyak reward seperti ini,” ungkapnya.
Ia
juga menambahkan bahwa dibutuhkan keterlibatan, solidaritas, dan peran serta
banyak pihak untuk SMANTA MANIA selanjutnya.
“Tentu
harapannya kedepan lebih banyak yang terlibat dan lebih peduli, baik itu siswa-siswinya,
guru-guru dan juga alumni. Jika tahun ini hanya beberapa guru yang memberikan support semoga selanjutnya dukungan dari
sekolah lebih besar lagi,” tambahnya.
Kebanggaan
dan kebahagiaan ini rasanya tidak hanya dirasakan oleh Fadhil semata, hal ini
terbukti dengan banyaknya unggahan dimedia sosial Instagram yang menunjukkan
atau menampilkan baik proses yel-yel dan koreogafi berlangsung hingga hasil
akhir ketika perwakilan SMANTA MANIA memperoleh plakat dari panitia.
“SMANTA TILL I DIE” , Ale… Ale…
Ale… Huu ..
Sukses
selalu untuk SMA Negeri 3, sekolah super keren yang ada di Kota Pontianak…
Tidak ada komentar