Peringati Hari Guru Astra Beri Diskon Servis 50% Untuk Guru dan Dosen

sumber instagram : @honda_kalbar


BujangAdau  - Peringatan hari guru selalu dirayakan meriah oleh pemerintah, seluruh guru dan siswa yang ada di Indonesia sebagai representasi dan wujud syukur serta ucapan terima kasih bagi sang pendidik, penerang, pencerah masa depan generasi muda untuk masa depan yang lebih baik. Jasa-jasa seorang guru sangat besar, tidak dapat dihitung dalam mendidik dan membimbing. Segenap tenaga dan kasih sayang senantiasa diberikan kepada kita siswa-siswinya agar menjadi anak yang berguna, berbakti dan dapat membanggakan nusa dan bangsa, Indonesia.

Untuk menunjukkan rasa cinta kepada guru, yuk kita nyanyikan lagu dibawah ini terlebih dahulu :


      Lirik Hymne Guru
Terpujilah wahai engkau
 ibu bapak guru...
Nama mu akan selalu hidup dalam sanubari ku...
Semua baktimu akan kuukir didalam hatiku...
Sebagai prasasti terimakasihku tuk pengabdianmu...
Engkau sebagai pelita dalam kegelapan..
Engkau laksana embun penyejuk dalam kehausan...
Engkau patriot pahlawan bangsa...
Tanda Jasa...

Berbicara tentang hari guru, kita sudah selayaknya memahami definisi dari guru itu sendiri. Guru (bahasa Sanskerta: गुरू yang berarti guru, tetapi arti secara harfiahnya adalah "berat") adalah seorang pengajar suatu ilmu. Dalam bahasa Indonesia, guru umumnya merujuk pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik.

Sedangkan menurut Hadari Nawawi, mantan rektor Universitas Tanjungpura Pontianak yang pernah menjabat selama dua periode menyatakan bahwa menurutnya guru diartikan kedala dua sisi. Yaitu pengertian guru secara sempit ialah ia yang berkewajiban mewujudkan program kelas, yakni orang yang kerjaannya mengajar dan memberikan pelajaran didalam kelas. Sedangkan pengertian guru secara luas ialah orang yang bekerja dalam bidang pendidikan dan pengajaran yang ikut bertanggung jawab dalam membantu anak-anak dalam mencapai kedewasaannya masing-masing.

Sama halnya dengan yang lain, keberadaan guru juga memiliki perayaannya. Di Indonesia, hari guru diperingati setiap tanggal 25 Oktober setiap tahunnya, perayaannya juga beragam namun biasanya selalu diawali dengan upacara memperingati suka cita hari guru tersebut. Kabarnya, hari guru di beberapa negara sampai dijadikan sebagai hari libur nasional.

Turut memberikan apresiasi setinggi-tingginya terhadap sang pendidik dalam rangka memperingati hari guru yang jatuh pada 25 November 2018, main Dealer Astra Motor  turut memberikan kemudahan bagi para guru dan dosen di Indonesia pengguna sepeda motor Honda dalam merawat kendaraannya. Hal ini dilakukan dengan cara memberikan program apresiasi untuk guru dan dosen berupa diskon servis sebesar 50%.

sumber instagram : @honda_kalbar

Untuk dapat memperoleh diskon sebesar 50% yang hanya diperuntukan bagi para guru dan dosen ini hanya perlu mengunjungi AHASS terdekat. Periode program ini sendiri tertanggal pada 25 hingga 30 November 2018, dari mulai pukul 13.00 sampai dengan bengkel tutup. Informasi program ini juga turut diunggah salah satunya di akun insatagram @honda_kalbar.

Sungguh menjadi hal yang menyenangkan bukan bagi kamu para guru dan dosen?. Dengan datang ke AHASS untuk melakukan servis kendaraan pada tanggal 25-30 November 2018, kamu bisa menghemat setengah dari total biaya yang seharusnya kamu keluarkan. Dijamin hati senang karena tidak perlu rasanya untuk merogoh kocek lebih dalam. Lebih baik digunakan untuk tambahan belanja kebutuhan istri dan jajan anak atau didonasikan untuk BujangAdau saja.

Nah, berikut informasi mengenai diskon servis 50% yang diperuntukan bagi para guru dan dosen yang diselenggarakan oleh main Dealer Astra Motor. Untuk informasi menarik lainnya, terus pantau di akun blog BujangAdau.net .

Tidak ada komentar