Mengenal Masa Lalu - Cerita Pendek

Mengenal Masa Lalu - Cerita Pendek

Pada siang hari yang lumayan terik, kelas 11 IPS 1 sedang belajar sejarah tentang perang dunia 1 dan perang dunia 2. "Apa ada pertanyaan?" Ujar Pak Felix kepada murid kelas 11 IPS 1 tersebut. Bomin, siswa yang selalu ingin tahu pada segala hal mengangkat tangan. "Pak, saya ingin bertanya. Mengapa Hitler memulai perang dunia 2? Pak Felix tersenyum mendengar pertanyaan muridnya tersebut. "Pertanyaan bagus Bomin" Ucapnya.

"Saat perang dunia 1, Jerman mengalami kekalahan. Akibat kekalahan ini, pemerintah Hitler membayangkan suatu kekaisaran "ruang hidup" baru yang sangat luas (Lebensraum) di Eropa timur. Perwujudan dominasi Jerman di Eropa, sebagaimana yang diperhitungkan para pimpinannya, mengharuskan perang. Karena alasan inilah Hitler memulai perang dunia 2 dengan menyerang Polandia pada 1 September 1939." Jelas Pak Felix. 

Bomin dan murid lain yang mendengar penjelasan itu menganggu-ngangguk tanda mengerti. "Nah anak-anak, 10 menit lagi pelajaran akan selesai dan sudah waktunya pulang. Sebelum itu, bapak ingin kalian mengerjakan tugas secara kelompok. Tugasnya adalah kalian harus membuat ringkasan tentang perang dunia 1 dan perang dunia 2 yang telah kalian pelajari tadi, ringkasan tersebut harus mencakup sejarah, latar belakang, dan negara yang terlibat dalam perang tersebut. Pembagian kelompoknya terserah kalian saja dan untuk pengerjaannya diketik ya, setelah itu kalian kirim ke email bapak, felixskzjyp@gmail.com." Ucap Pak Felix. "Baik pak" ucap para murid serentak.

Kring...kring...kring. Bel tanda pulang sekolah sudah berbunyi.

"Kerjain tugasnya hari ini aja yuk" Ucap Bomin kepada teman dekat sekaligus teman sekelompoknya, Jeno, Karina, dan Giselle. "Yuk, kerjain di rumah aku aja" Ucap Giselle kepada teman-temannya. Dibalas anggukan Jeno, Bomin, dan Karina. "Sebelum kerumah Giselle kita beli camilan dulu yuk" Ajak Karina dan disetujui yang lain. Setelah membeli camilan, mereka langsung pergi ke rumah Giselle. Saat sudah sampai, Giselle pun mempersilahkan mereka masuk, sementara ia berganti pakaian terlebih dahulu. 

Setelah Giselle selesai berganti pakaian, mereka langsung memulai diskusi tentang tugas yang diberikan. "Nah bagaimana kalau kita membagi tugas? Aku akan mencari latar belakang perang dunia 1, Bomin akan mencari latar belakang perang dunia 2, Giselle akan mencari negara yang terlibat dalam perang dunia 1, dan Karina akan mencari nergara yang terlibat dalam perang dunia 2." Ucap Jeno kepada teman-temannya. "Oke siap" Ucap teman-temannya. 

"Holocaust itu apa?" Tanya Jeno memecah keheningan. "Holocaust?" Ucap Bomin dan Giselle secara bersamaan. "Sepertinya aku pernah mendengar kata itu. Sebentar, akan aku carikan" Ucap Karina. "Holocaust atau holokaus, dikenal pula sebagai shoah, adalah genosida terhadap kira-kira enam juta penganut Yahudi Eropa selama Perang Dunia II, suatu program pembunuhan sistematis yang didukung oleh negara Jerman Nazi, dipimpin oleh Adolf Hitler, dan berlangsung di seluruh wilayah yang dikuasai oleh Nazi." Jelas Karina. 

"Wah, Adolf Hitler sangat menyeramkan" Ucap Giselle sambil bergidik ngeri. 

"Ngomong-ngomong, genosida itu apa?" Tanya Bomin. "Genosida adalah sebuah pembantaian besar-besaran secara sistematis terhadap satu suku bangsa atau sekelompok suku bangsa dengan maksud memusnahkan atau (membuat punah) bangsa tersebut." Jawab Jeno. 

"Adolf Hitler memang sangat kejam, aku bersyukur aku lahir di zaman sekarang" Ucap Karina. "Ya, aku juga. Tidak ada yang ingin bertemu dengannya" Ucap Giselle. 

"Yasudah, ayo lanjut mencari." Ucap Karina.

"Aku sudah mendapatkan latar belakangnya, siapa yang ingin mengetik?" Tanya Jeno. 

"Aku saja. Beritahu saja kepadaku latar belakang perang tersebut dan aku akan mengetiknya" Ucap Bomin.

"Penyebab Perang Dunia I meletus adalah tewasnya Archduke Franz Ferdinand, putera Raja Austria. Melansir Encyclopedia Britannica, sang pangeran tewas terbunuh oleh nasionalis Yugoslavia bernama Gavrilo Princip pada 28 Juni 1914. Gavrilo Princip merencanakan pembunuhan atas Archduke Franz Ferdinand, saat dia sedang berada dalam kunjungan militer ke Bosnia. Princip ingin menyatukan masyarakat Yugoslavia dan melepaskan diri dari Pemerintah Austria. Peristiwa ini kemudian menyulut perang antara Austria-Hungaria dengan Serbia. Perang ini kemudian menyebabkan beberapa negara di Eropa ikut dalam pertempuran dan membentuk aliansi. Perang ini mengakibatkan tewasnya 20 juta jiwa warga sipil maupun militer," Jelas Jeno 

"Oke, terimakasih. Giselle, apakah kau sudah selesai?" Tanya Bomin.

"Sudah." Jawab Giselle. "Pecahnya perang pertama di sejarah manusia modern ini menyeret sebagian besar negara di daratan Eropa dan beberapa negara lainnya. Negara-negara tersebut, melansir Khan Academy, terbagi menjadi dua aliansi besar: blok entente dan blok sentral. Blok entente atau sekutu terdiri dari Inggris, Prancis, Rusia, Italia, Serbia, Montenegro, Belgia, Jepang, Yunani, Rumania, dan Amerika Serikat. Sedanglan blok sentral terdiri dari Jerman, Austria-Hungaria, Kekaisaran Ottoman, dan Bulgaria. Pada awalnya, Amerika Serikat memilih untuk netral saat Perang Dunia I meletus. Namun, agresi Jerman yang menenggelamkan kapal laut Inggris RMS Lustania membuat Amerika bergabung pada Blok Sekutu. RSM Lustania yang membawa ratusan warga Amerika ditenggelamkan oleh Jerman pada 7 Mei 1915." Jelas Giselle.

"Terimakasih, sekarang bagian perang dunia 2. Perang dunia 2 dimulai pada 1 September 1939, saat Jerman menyerang sisi barat Polandia. Saat itu Jerman dipimpin oleh Adolf Hitler. Serangan tersebut memicu pernyataan perang Inggris dan Perancis terhadap Jerman. Mengutip dari BBC, dua hari setelahnya, Inggris menyatakan perang terhadap Jerman. Hal ini kemudian menjadi penyebab perang dunia 2 dimulai. Setahun setelahnya, bersama Uni Soviet, Jerman berhasil menduduki Polandia secara keseluruhan. Namun aliansi Uni Soviet dan Jerman tidak berlangsung lama. Pada Juni 1941, Jerman justru mengkhianati Uni Soviet dengan menginvasi daerah barat Uni Soviet. Serangan ini menyebabkan Uni Soviet berbalik menyerang Jerman dengan bergabung dengan blok sekutu." Jelas Bomin. 

"Terakhir adalah bagianku." Ucap karina. "Perang Dunia 2 merupakan perang antara 2 kelompok negara yaitu blok sekutu dan blok poros. Blok sekutu terdiri dari Inggris, Perancis, Uni Soviet, Tiongkok, dan Amerika Serikat. Sedangkan blok poros terdiri dari Jerman, Jepang, dan Italia. Bersumber dari Encyclopedia Britannica, keterlibatan Amerika Serikat dimulai tahun 1941. Awalnya, Negeri Paman Sam ini memilih untuk menjadi pihak yang netral. Namun pada 8 Desember 1941, Jepang melakukan serangan mendadak di pangkalan udara Amerika Serikat di Pearl Harbor, Hawaii. Meski terbagi dua, beberapa negara memilih menjadi pihak netral dalam Perang Dunia 2. Spanyol, Swedia, dan Swiss memilih menjadi pihak netral dibandingkan bergabung dengan salah satu blok." Jelas Karina

"Yey selesai, ayo cepat dikirim dan setelah itu kita makan, aku sudah lapar." Ajak Giselle kepada teman-temannya dibalas anggukan. Bomin sedang membenarkan kata-kata yang salah dan setelah selesai, ia pun langsung mengirimkan tugas tersebut kepada Pak Felix. Karina sedang bermain handphone nya dan tiba-tiba ia berteriak "JENO!" Ucap Karina dengan marah. Jeno, Bomin, dan Giselle terkejut mendengar teriakan Karina. 

"Ada apa?" Ucap Jeno dengan terkejut. "Ada apa katamu? Kenapa kamu tidak bilang kalau Pak Felix menyuruh kita mencari sejarahnya juga?" Ucap Karina dengan kesal. 

Jeno, Bomin, dan Giselle langsung buru-buru melihat grup kelas dan benar saja, Pak Felix menyuruh mereka untuk mencari sejarah, latar belakang, dan negara yang terlibat. "Kenapa kamu menyalahkanku? Kamu dan yang lain juga tidak ada yang mengigatkanku." Balas Jeno dengan sedikit kesal. "Kamu menyalahkanku? Kamu saja berlagak seperti seorang ketua dan membagi tugas dengan seenaknya dan sekarang kamu menyalahkanku dan yang lain?" Ucap Karina karena ia tidak terima di salahkan oleh Jeno. Giselle dan Bomin terdiam melihat Karina dan Jeno yang sedang beradu mulut. Mereka berdua sangat seram jika sedang marah. 

"Tidak ada yang menyalahkanmu, aku hanya berkata yang sebenarnya, lagipun kita tinggal menambah sejarahnya saja." Ucap Jeno, "Tapi filenya sudah dikirim, Jeno. Memangnya kamu pikir email bisa di unsend?" Tanya Karina dengan kesal. "Kita beritahu Pak Felix saja kalau kita salah kirim file." Ucap Giselle tiba-tiba. "Iya benar, kita kan bisa kirim ulang filenya dengan nama yang berbeda. Tenang saja, kamu tidak perlu panik dan marah seperti itu" Sambung Bomin. 

Karina terdiam, dia pun melihat Jeno dan berkata "Aku minta maaf karena sudah berteriak dan menyalahkanmu." Ucap Karina. "Aku juga minta maaf." Jawab Jeno sambil tersenyum kecil. "Nah daripada canggung begitu lebih baik kalian mencari sejarah perang dunia 1 dan 2 ya" Ucap Bomin sambil tertawa. "Iya benar kata Bomin, kalian mencari tentang sejarahnya dan aku akan mengambil makanan untuk kita, ibuku sudah selesai memasak." Sambung Giselle. "Baiklah, aku mencari sejarah perang dunia 1 dan kamu perang dunia 2 ya." Ucap Jeno dan dibalas anggukan oleh Karina.

"Aku sudah mendapatkan sejarahnya." Ucap Jeno. "Salah satu perang besar yang mengubah kehidupan manusia adalah Perang Dunia I. Perang ini pertama kali terjadi lebih dari 100 tahun yang lalu, tepatnya pada tahun 1914. Perang Dunia I berlangsung selama empat tahun dan berakhir pada 1918. Dalam perang ini, banyak peralatan perang modern, seperti persenjataan dan mesin perang yang kuat digunakan. Tidak hanya di daratan, perang juga berlangsung di lautan dan udara. Uniknya, menurut National Geography for Kids, pada perayaan Natal 1914, Perang Dunia I sempat "istirahat" selama satu hingga dua hari. Beberapa tentara Jerman dan Inggris memutuskan untuk menghentikan baku tembak selama Natal. Mereka kemudian bermain, berbincang bersama, bahkan bertanding sepak bola." Jelas Jeno.

"Terimakasih Jeno, Karina kamu sudah dapat?" Tanya Bomin.

"Sudah." Jawab Karina. "21 Tahun setelah Perang Dunia yang pertama yang berakhir pada 1918, Perang Dunia 2 meletus. Perang ini melibatkan banyak negara dan menimbulkan dampak negatif yang besar. Teknologi yang digunakan selama perang berlangsung lebih canggih dibandingkan saat Perang Dunia yang pertama. Banyak korban yang tewas akibat peperangan ini. Selain korban jiwa, masih banyak lagi kerugian yang ditimbulkan oleh Perang Dunia 2. Bersumber dari Encyclopedia Britannica, Perang Dunia II merupakan titik penting perubahan geopolitik di abad ke-20. Awalnya negara-negara Eropa Barat merupakan penentu kekuasaan dunia. Namun saat Perang Dunia 2, terjadi pergeseran kekuasaan menuju Uni Soviet dan Amerika Serikat." Jelas Karina.

"Oke terimakasih. Akan aku edit terlebih dahulu." Ucap Bomin.

"Permisi, makanan sudah datang." Ucap Giselle yang sedang berakting seperti pelayan restoran. "Bomin apakah kau sudah mengirim filenya?" Tanya Giselle kepada Bomin. "Sudah, aku akan memberitahukan kepada Pak Felix kalau file yang pertama salah" Jawab Bomin. "Aku sudah memberitahu Pak Felix." Ucap Karina tiba-tiba. "Baiklah, karena tugas telah selesai, ayo makan." Ucap Giselle sambil tersenyum lebar. Mereka pun makan dengan suasana menyenangkan dan setelah selesai langsung berpamitan pulang karena hari sudah sore. 

Kesimpulan:
Perang dunia 1 berlangsung selama 4 tahun (1914-1918) dan disebabkan oleh terbunuhnya putra mahkota Austria yang mengakibatkan 20 juta orang tewas. Sedangkan perang dunia 2 berlangsung selama 6 tahun (1939-1945) dan disebabkan oleh invasi Jerman ke Polandia yang mengakibatkan 60 juta orang tewas.

Pesan moral:
Jika sedang panik, jangan menyalahkan teman atas sesuatu hal yang sedang terjadi.

Ditulis oleh :  Fatiha Herang Pangali (XI IPS 1) SMAN 1 Pontianak

Proyek MID Semester Sejarah Minat Materi PD 1 dan PD 2

      

Tidak ada komentar