Postur Berkendara Baik Jadi Salah Satu Kunci Cari Aman |
Bujangadau - Berkendara menjadi rutinitas yang selalu dilakukan kebanyakan orang dimanapun berada saat ini. Melalui berkendara, melintasi dan menerobos jalanan kota dapat lebih mudah dilalui apalagi mengingat kesibukan dari kebanyakan orang yang juga luar biasa sibuknya pula. Melalui berkendara, aktifitas berpindah tempat dari satu ke tempat lain dapat dengan mudah dilalui dan lebih efisien.
Namun, berkendara juga tidak sembarang berkendara. Jika ingin lebih gesit dan mudah tentu sepeda motor menjadi pilihan yang dapat dijadikan sebagai pilihan. Menggunakan sepeda motor akan membuat yang kemacetan lebih mudah ditembus pastinya.
Jika sudah memastikan untuk berkendara menggunakan sepeda motor. Tentu yang harus diperhatikan adalah tentang safety riding atau aman berkendara itu sendiri. Mengapa hal ini kemudian menjadi penting karena melalui paham tentang aman berkendara akan membuat kita menjadi lebih aman dan terhindar dari bahaya.
Kita ketahui bersama tentu jika saat ini tingkat terjadinya laka lantas menjadi hal yang sangat sering ditemui. Kuantitasnya juga sangat besar sehingga korban yang diakibatkan dari terjadinya laka lantas tersebut juga tidaklah sedikit.
Kecelakaan lalu lintas tentu saja menjadi hal yang tidak diinginkan oleh siapa saja. Hal ini dapat berdampak pada hal-hal yang bersifat fisik seperti luka ringan, luka berat atau kecacatan dan terparah adalah kematian. Selain itu, dalam aspek lain dapat menyebabkan kerugian materi yang tidak sedikit pula jumlahnya.
Hal ini dapat terjadi pada siapa saja dan juga kapan saja. Namun, tentu kita ketahui bersama bahwa yang paling besar terdampak sebagai pelaku maupun korban adalah generasi muda. Akibatnya, merekalah yang mengalami peristiwa yang tidak diharapkan tersebut.
Mengetahui permasalah tersebut, Astra Motor Kalimantan Barat secara konsisten melakukan aksi melalui edukasi aman berkendara kepada semua kalangan khususnya generasi muda. Hal ini tentu dengan tujuan agar lebih banyak yang sadar akan pentingnya Cari Aman dan sekaligus mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.
Pada hari Sabtu tepatnya 26 Juni 2021 Astra Motor Kalimantan Barat bersama SMK N 7 Pontianak melakukan edukasi Safety Riding. Berdiskusi terkait keselamatan berkendara yang menjadi point utama dalam pertemuan kali ini, edukasi yang seru dan nyaman melalui aplikasi meeting online memberikan keamanan ketika berbagi informasi tentang keselamatan berkendara.
Sosialisasi yang dilakukan Astra Motor Kalimantan Barat merupakan kegiatan yang memberikan padangan luas terhadap pengguna sepeda motor terkait keselamatan berkendara, yang sedari awalnya diantara mereka menganggap bahwa menggunakan riding gear membuat gerah, susah bergerak hingga tidak keren dirumah pandangannya bahwa menggunakan riding gear itu aman dan keren atau Safety and Style.
Edukasi Safety Riding yang diberikan ialah bagaimana postur berkendara aman dan nyaman yang disampaikan oleh Prastya Agusta selaku Instruktur Safety Riding Astra Motor Kalimantan Barat. Banyak keseruan didalamnya, dari mulai sesi tanya jawab bersama peserta dan Instruktur Safety Riding Astra Motor Kalimantan Barat.
Antofany Yusticia Ahmadi selaku Manager Marketing Astra Motor Kalimantan Barat mengungkapkan edukasi safety riding yang diberikan kepada pengguna sepeda motor terutama untuk siswa untuk membuat mereka perduli terhadap keselamatan diri sendiri dan orang lain ketika berkendara dengan postur berkendara yang aman dan nyaman.
"Astra Motor Kalimantan Barat memberikan edukasi Safety Riding kepadda siswa terkait keselamatan berkendara dengan postur berkendara yang aman dan nyaman" Tuturnya.
Demikian edukasi Cari Aman tentang postur tubuh yang baik dalam berkendara. Semoga melalui edukasi ini dapat membuat masyarakat terutama generasi muda yang menerimanya semakin sadar dan bijak dalam berkendara.
Tidak ada komentar